Gombalan Anak Hukum Terbaru Bikin Klepek-Klepek

Daftar Isi [Tampil]
Gombalan Anak Hukum Terbaru Bikin Klepek-Klepek


Gombalan anak hukum adalah sebuah kata-kata random yang berhubungan dengan jurusan kuliah hukum. Gombal atau Rayuan tersebut digunakan untuk menggoda pasangan mereka, yang mana hal itu populer dilakukan.

Berikut ini akan di ulas mengenai beberapa Rayuan kata-kata anak hukum yang paling terbaru dan perlu Anda ketahui, antara lain yaitu :

Apa Saja Gombalannya?

Mungkin kita biasa mengenal anak hukum identik dengan keseriusan , namun dibawah ini ada beberapa gombalan yang pas untuk para anak hukum

Gombalan Anak Hukum Tentang Pasal

“Kamu laksana pasal satu dan tiga, karena bagiku hidupmu tidak ada duanya.”

Jika pasal 28 ayat 2 UUD adalah pembatasan terhadap seluruh Hak Asasi Manusia, maka pasal itu percuma. Karena tak dapat membatasi cinta kita.

Di dalam pasal 1320 KUHP disebutkan bahwa syarat sah perjanjian, namun cintaku untuk kamu murni tanpa persyaratan apa pun.

Pasal 362 KUHP rela kulakukan, asal yang aku rampas adalah kamu. Bagiku kamu adalah yang paling terpenting untuk hidupku.

Aku memiliki i’tiqad yang baik seperti yang telah tertera dalam pasal 533 BW, yakni untuk meminang kamu sebagai kekasihku. Karena berbagai unsur – unsur untuk mencintaimu telah sepenuhnya kupenuhi.

Sumpah cintaku untuk kamu tidaklah palsu. Oleh karena itu aku tidak mungkin terjerat pasal 242 KUHP.

Kata-Kata Gombal Yang Berhubungan Dengan Hukum Newton

Kamu tahu bahwa Archimedes dan Newton adalah orang yang sangat cerdas. Namun sayangnya mereka tak akan pernah mengerti akan ion – ion apa yang menyebabkan diriku melebur dalam cintamu.

Ada Juga Gombalan Anak Hukum Pidana

Conditio sine qua telah aku penuhi untuk menggapai cintamu, di antaranya adalah aku punya hati, cinta, rindu dan semua itu hadir hanya untuk kamus seorang.

Delik omisi terhadap kamu pastinya tidak akan mengenaliku di pengadilan nanti. Karena aku tak pernah sedikitpun melalaikan kewajiban untuk mencintaimu.

Gombalan Anak Hukum Lucu

Isi perjanjian bisa saja dirubah kapan saja di dalam negosiasi, namun ada satu hal yang tak bisa dirubah. Yaitu perjanjian cinta kita.

Jika Geen Straf Zonder Schuld sama dengan tak ada hukuman apapun tanpa kesalahan, maka jika itu aku, tidak akan ada cinta tanpa hadirnya dirimu.

Cintaku padamu layaknya ubi ius ubi societas, yang mana dapat diartikan bahwa di mana ada dirimu maka di situ ada cintaku.

Cintaku padamu telah terbukti dengan terpenuhinya unsur – unsur ketulusan maka delik formiil tak perlu ada pembuktian lagi.

Extra ordinary crime yang berbahaya adalah terorisme, namun aku tetap rela kamu menjadi teroris jika yang kamu teror adalah cintaku.

Rayuan atau Gombalan Anak Hukum

Kalau kamu seorang hakim, maka aku ingin menjadi Komisi Yudisial agar bisa menjaga kehormatan kamu sebagai seorang hakim. Hatimu laksana suatu pemerintahan negara yang makmur dan tenteram.Maka dari itulah, izinkanlah aku tuk menjadi lembaga eksekutif untuk hatimu.

Seandainya cinta memberi kewenangan tentang asas retro-aktif, niscaya rasa yang ada pada diriku tak akan surut padamu.

Pemerintah Indonesia sekarang masih melaksanakan moratorium remisi koruptor. Satu kupinta darimu, yakni untuk tidak moratorium cinta kita.

Dasar hukum yang ada di dunia tak ada yang pantas dan berarti untuk menjadi alasan mencintaimu selain anasir senyuman manis yang kau miliki.

Dalam undang – undang telah dijelaskan bahwa penganiayaan pasal 351 memanglah sakit, namun akan jauh lebih sakit jika kamu memilih pergi bersama yang lainnya. Semuanya tiba – tiba overmacht, ini semua terjadi secara tiba – tiba.

Aku minta maaf, aku jatuh cinta padamu dan itu di luar kuasaku.

Aku memikirkan suatu hal semalaman, yakni tentang kamu yang harus menjudicial review cintamu padanya. Alasannya adalah karena dia telah melakukan 378 KUHP padamu.

Dan bila esok masih bisa kunikmati indah senyummu. Maka biarkan kupeluk erat kenangan sebagai salah satu harta warisan di hari tuaku nanti.

Gombalan Anak Ipa

Kamu tahu hal yang penting di antara kita, yakni aku dan kamu yang seperti simbiosis mutualisme, yaitu saling menguntungkan. Jika kamu beruntung punya aku, maka aku lebih beruntung punya kamu.

Atom itu tidak bisa dibagi ke siapa-siapa apalagi dalam bentuk apapun. Itu merupakan sebuah perumpamaan cinta aku ke kamu, seperti atom.

Layaknya glukosa ketika kamu tengah tersenyum. Iya, manis.

Kapan – kapan mari kita tukaran tulang, aku tulang punggungmu dan kamu tulang rusukku.  Layaknya partikel atom yang terikat bersama oleh kekuatan yang kuat, maka hal itu sama seperti cinta kita. Selalu terikat bersama oleh kekuatan yang kuat.

Gombalan Anak Matematika

Kamu tahu tangen 90⁰, seperti cintaku padamu. Bahkan kalkulator tak mampu menghitungnya.

Median itu sama seperti kamu, yang mana median adalah nilai tengah di sebuah pusat data. Sementara kamu berada di tengah hatiku.

Bagaimana Dengan Gombalan Anak IPS ?

Pelajaran sejarah memang tidaklah gampang, bisa juga dibilang susah. Namun, kamu tak perlu khawatir karena kamu tak akan jadi sejarah di hatiku. Kita akan selalu bersama karena layaknya kolom debit dan kredit di suatu neraca.

Cintaku ke kamu seperti inflasi saja, mengapa begitu? Karena selalu naik secara terus menerus.  Cinta kita layaknya sejarah, karena hingga anak cucu kita nanti, cinta kita tetap dikenang sepanjang masa.

Kamu tahu persamaan akuntansi yang selalu saja tak seimbang, iya itu seperti hidupku tanpa dirimu.  Kamu layaknya penjajah Belanda, lebih kejam malah. Jika dulu penjajah belanda telah menjajah ke negara Indonesia, maka kamu penjajah hatiku.

Cintaku tak perlu rumus matematika, karena aku hanya bisa mengingatnya tanpa perlu menghitung seberapa banyaknya.

Gombalan Anak Hukum Islam

Kau telah melakukan perbuatan yang terlarang, yakni mencuri. Perbuatan yang kau lakukan dapat diqiyaskan dengan mencuri. Kamu dapat dikenakan hukum karena mencuri hatiku.

Rayuan Anak Hukum Yang Lucu

Kamu paham istilah residivis, nah itulah definisi dari rasa rinduku. Setelah tertangkap, eh tetap kangen lagi.

 Aku meminta permohonan maaf yang sebesar – besarnya. Karena hatimu telah pailit di hatiku. Telah ada orang lain yang berinvestasi lebih baik di hatiku.

Aku menginginkan satu hal penting, yaitu melaksanakan KUHPdt yakni mengenal Jaminan Gadai Bisa Barang atau Hak Lainnya. Di sana aku akan menggadaikan hati dan cintaku agar kamu bahagia.

Pancasila adalah sebuah ideologi negara, hal ini telah tertulis di sumber hukum Indonesia yakni UUD 1945. Namun tahukah kamu bahwa sumber dan ideologi cintaku hanya kamu seorang.

Gratifikasi perhatian kepada kamu tidak sengaja aku lakukan, jadi untuk hal tersebut aku rela dihukum.

Kita backstreet, ini ibarat sifat – sifat izin yakni bebas namun terikat.  Apabila Undang – undang berlaku untuk semua pihak, maka lain dengan cintaku yang hanya berlaku untuk dirimu seorang.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak